Pada kesempatan ini Hady tidak akan membahas cara menggunakan, memata-matai, atau ngeHack akun menggunakan Keylogger karena saya khawatir disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Dari sisi positifnya, keylogger sering dimanfaatkan untuk mencatat segala aktivitas penekanan tombol keyboard ketika Anda jauh dari komputer Anda. Ini tentunya demi alasan keamanan untuk mendeteksi apakah komputer Anda digunakan oleh orang lain. Selain itu aplikasi keylogger sering juga digunakan oleh orang-orang tua untuk mengawasi kegiatan komputer anak-anaknya. Dengan memasang software keylogger pada komputer maka Anda para orang tua bisa mengetahui aktivitas anak Anda di depan komputer.
Namun tak sedikit orang yang salah mengunakan keylogger untuk kepentingan semata atau untuk mencuri pass dari orang lain.
contohnya mencuri pass fb, fs, yahoo, dll.
Singkatnya KeyLogger merupakan program yang diinstall kesuatu komputer yang dapat mencatat semua tekanan tombol keyboard termasuk tempat penekann tombol dan waktu penekanan. Untuk lebih lanjutnya manusia biasa telah melakukan instalasi pada computer saya dengan memasang keylogger ternyata software ini memang benar dapat merekam tekanan tombol keyboard kita. Bahkan software ini juga dapat melakukan capture setiap aktivitas yang kita lakukan dalam sehari. Selanjutnya software ini juga biasa memata-matai pergerakan kita saat melakukan browsing di internet.
Di sini Hady mencoba berbagi ilmu untuk menghindari keylogger.
Setiap software KeyLogger biasanya mempunyai fitur yang berbeda – beda,
pada dasarnya software ini digunakan untuk mencatat seluruh aktivitas pada keyboard. Namun, seiring dengan kemajuan teknologi, software ini pun terus dikembangkan dengan ditanamkannya fitur – fitur baru dan canggih, misalnya software tersebut bisa mengirim data dari komputer korban melalui email, serta bisa merekam tampilan gambar atau screenshot, dan masih banyak lagi.
Tentunya hal ini cukup berbahaya bagi komputer yang sudah tertanam software ini. Pasalnya, data – data dikomputer korban akan mudah diketahui dan disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk Mendeteksi dan Mengindari KeyLogger pada komputer kita, berikut beberapa tips yang bisa Anda terapkan agar terhindar dari KeyLogger :
1. Untuk mengetahui adanya keylogger di komputer kita memang agak sulit, karena software ini berjalan secara tersembunyi. Namun, ada beberapa cara khusus yang bisa kita gunakan. Jika komputer Anda baru pertama kali dinyalakan, jangan menginstall aplikasi apapun, coba cek kapasitas pada harddisk Anda.
2. Untuk cara kedua, kita bisa menggunakan virtual keyboard, salah satu fitur bawaan Windows, yaitu On-Screen Keyboard, software ini berguna untuk menghindari adanya log file yang kita ketikkan melalui keyboard secara langsung. Jadi, software ini berguna sebagai keyboard virtual.
Atau lansung Klik -> RUN -> ketik OSK -> tekan tombol enter, nongol dah ntuh si Onscreen Keyboard :D
Namun jika dalam komputer Anda tidak ada fitur On-Screen Keyboard, Anda tidak perlu khawatir karena Anda dapat menggunakan “NEO’S SAFEKEYS”. Untuk download dan cara menggunakannya silahkan klik di sini.
3. Kita bisa menggunakan software KL-Detector, software tersebut bisa mendeteksi adanya keylogger pada komputer kita, silahkan download disini, setelah didownload, jalankan program tersebut seperti biasa. Pada jendela License Agreement, klik I Agree. Kemudian klik Next. Pada langkah ini Anda diharuskan untuk mematikan aplikasi yang aktif, termasuk program antivirus. Sebenarnya perintah ini tidak terlalu penting, tetapi kita dianjurkan untuk mengikutinya. Kemudian klik Next lagi, disini kita diharuskan untuk mengetikkan apa saja di notepad. Aplikasi ini akan aktif pada system tray, pertama kali aplikasi ini dijalankan akan mempunyai icon “?”
5. Selalu gunakan software Anti-KeyLogger, karena proteksi tidak akan cukup jika hanya mengandalkan antivirus.
6. Perhatikan perangkat fisik komputer, apakah ada yang aneh atau tidak. Terutama pada bagian kabel keyboard.
7. Pantau proses aplikasi yang aktif pada Task Manager, tekan Ctrl+Alt+Delete, kemudian lihat proses aplikasi yang aktif, jika terdapat keylogger, sebaiknya klik “End Proccess”
Komentar :
Posting Komentar